Bimbingan dan konseling
Bentuk Kegiatan Layanan Bimbingan Konseling. Program yang dilakukan oleh dosen wali,dosen pengampuh mata kuliah dan Jurusan, diantaranya:
- Bimbingan Pribadi, bertujuan membantu mahasiswa mengenal, menemukan, dan mengembangkan pribadi yang beriman dan bertaqwa terhadap Tuhan Yang Maha Esa, mandiri serta sehat jasmani. Bimbingan ini dilakukan oleh dosen sebagai dosen wali ataupun pengampuh mata kuliah.
- Bimbingan Sosial, untuk membantu siswa dalam memahami diri dengan lingkungan dan etika pergaulan yang dilandasi budi pekerti luhur dan tanggung jawab sosial. Dilakukan oleh dosen pembimbing akademik dan dosen pengampuh mata kuliah.
- Bimbingan Belajar, bertujuan membantu mahasiswa mengenal, menumbuhkan dan mengembangkan diri, sikap dan kebiasaan belajar yang baik untuk menguasai pengetahuan dan ketrampilan. Dilakukan oleh dosen pengampuh mata kuliah.
- Bimbingan Karir, untuk membantu mahasiswa mengenal potensi diri sebagai prasyarat dalam mempersiapkan masa depan karir masing-masing mahasiswa. Dilakukan oleh dosen pembimbing akademik.
- Bimbingan Agama, bertujuan membantu mahasiswa dalam kehidupan beragama dan lebih mendekatkan diri dengan Tuhan Yang Maha Esa. Bimbingan agama dilakukan dalam program kerja UKM kerohanian.
- Bimbingan Keluarga, bertujuan membantu siswa dalam membina keharmonisan dan menjalin komunikasi yang baik antar keluarga. Dilakukan oleh pembimbing akademik, jika anak perwalian menceritakan dan mengalami masalah dalam keluarga sehingga akan menganggu aktivitas akademik mahasiswa.
Kegiatan layanan yang dilaksanakan dalam memberikan pelayanan meliputi layanan-layanan sebagai berikut:
- Orientasi, yakni layanan yang memungkinkan mahasiswa memahami lingkungan yang baru dimasuki, untuk memudahkan dan melancarkan peranan mahasiswa di lingkungan yang baru. Hal ini termasuk dalam kegiatan PKKM yang dilaksanakan oleh Fakultas.
- Informasi, yaitu layanan yang memungkinkan mahasiswa menerima dan memahami berbagai informasi, yang dapat dipergunakan sebagai bahan pertimbangan dan pengambilan keputusan untuk kepentingan mahasiswa. Layanan informasi dengan disediakannya papan pengumuman dan informasi via media social.
- Penempatan dan penyaluran, adalah layanan yang memungkinkan mahasiswa memperoleh penempatan dan penyaluran yang tepat sesuai dengan potensi, bakat dan minat, serta kondisi pribadinya. Hal ini terlihat dengan terdapatnya UKM sesuai minat di bawah WR-III. Dimana, mahasiswa jurusan manajemen tergabung didalamnya.
- Penguasaan konten, yang memungkinkan mahasiswa mengembangkan diri berkenaan dengan sikap dan kebiasaan belajar yang baik, materi belajar yang cocok dengan kecepatan dan kesulitan belajarnya, serta berbagai aspek tujuan dan kegiatan belajar lainnya. Hal ini dilakukan oleh dosen penagmpuh mata kuliah.
- Konseling perorangan/ individu. Dimana, mahasiswa bertatap muka (secara perorangan) langsung dengan dosen pembimbing dalam rangka pembahasan dan pengentasan permasalahan pribadi yang dihadapinya serta masalah akademik.
- Bimbingan kelompok, memungkinkan sejumlah siswa secara bersama-sama memperoleh berbagai bahan dari narasumber tertentu (terutama dosen pembimbing) dan atau membahas secara bersama-sama pokok bahasan (topik) tertentu.
- Konseling kelompok, memungkinkan siswa memperoleh kesempatan untuk pembahasan dan pengentasan permasalahan yang dialami melalui dinamika kelompok didalam kelas ataupun diluar kelas.
- Mediasi, dilaksanakan terhadap dua pihak atau lebih, yang sedang dalam keadaan saling tidak menemukan kecocokan. Hal ini dilakukan oleh jurusan untuk menyelesaikan permasalah yang dialami antar mahasiswa.
Minat dan bakat (ekstra kurikuler)
Untuk saat ini Pembinaan masih dilaksanakan ditingkat universitas dan fakultas yang meliputi kegiatan olahraga, dan organisasi kemahasiswaan seperti Koperasi, Persekutuan Mahasiswa Kristen (PMK) FEB, Forum Komunikasi Mahasiswa Islam (FKMI), BEM (Badan eksekutif Mahasisw), HMJ (Himpunan Mahasiswa Jurusan) serta keterlibatan dalam pembidaan yang dilaksanakan oleh instansi luar fakultas dan universitas. Adapun dokumentasi kegiatan yang dilaksanakan:
