Ditulis pada tanggal 14 March 2024

Selamat dan sukses kepada Galeri Investasi BEI Universitas Papua, atas diraihnya Galeri Investasi Award 2023, kategori Galeri Investasi teraktif Wilayah Papua.

PT Bursa Efek Indonesia (BEI) kembali menggelar Penghargaan Galeri Investasi (GI) BEI pada tahun 2024 sebagai bagian dari komitmen meningkatkan literasi para generasi muda akan keuangan, khususnya pasar modal Indonesia. Mengusung tema “Karena Urusan Masa Depan, Harus Terdepan”, penghargaan diberikan kepada GI BEI yang nominasinya dipilih dari 43 GI BEI dari seluruh Indonesia. Penyerahan Penghargaan GI BEI Tahun 2024 diselenggarakan secara langsung di Main Hall BEI dan dapat disaksikan pula melalui kanal YouTube Indonesia Stock Exchange pada Rabu (6/3/2023).

Penghargaan untuk GI Unipa diterima oleh Ibu Luckhy Natalia Anastasye Lotte, S.Sos., MM, selaku Dosen dan Pembina Kelompok Studi Pasar Modal di FEB Unipa, di Mainhall Bursa Efek Indonesia, Jakarta.

Semangat terus untuk GI Unipa, dan untuk semua GI di Wilayah Papua,
Maju terus pasar modal Indonesia!!

#JadiInvestorCerdas
#PahamPunyaPantau
#AkuInvestorSaham
#SekolahPasarModal
#pacemaceinvestor
#BursaEfekIndonesia
#indonesiastockexchange

https://www.instagram.com/idx_papua/
https://onlinejambi.com/read/2024/03/06/13747/penghargaan-galeri-investasi-bei-komitmen-pasar-modal-membangun-masa-depan